Deli Serdang | Mitra Polda News – SMP Negeri 4 Tanjung Morawa Jl. Sultan Serdang Pasar V Desa Telaga Sari kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang menyelenggarakan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 25 November tahun 2024 dengan penuh semangat. Acara yang mengusung tema "Guru Hebat, Indonesia Kuat" ini berlangsung meriah di halaman sekolah Senin Pagi 25/11
Kegiatan dimulai dengan upacara bendera yang dihadiri oleh seluruh guru, siswa, dan staf sekolah. Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Tanjung Morawa, Bapak Mara Jaman Hasibuan S.Pd dalam keterangannya ke awak media saat di temui di lapangan Alun Alun Lubuk Pakam menekankan pentingnya peran guru dalam mencetak generasi unggul yang akan membawa Indonesia menjadi lebih maju.
"Kita semua memahami bahwa guru adalah garda terdepan dalam dunia pendidikan. Dengan semangat Hari Guru Nasional, mari kita terus berinovasi dan berdedikasi untuk mencerdaskan kehidupan bangsa," ujar Kepala Sekolah SMPN 4 Tanjung Morawa
Setelah upacara, rangkaian acara dilanjutkan dengan berbagai kegiatan, seperti penampilan seni dari para siswa, penghargaan kepada guru berprestasi, dan perlombaan antar guru. Keceriaan dan keakraban terlihat jelas dalam suasana acara.
Peringatan ini menjadi momen spesial untuk menghargai jasa para guru yang telah berjuang mendidik siswa-siswi dengan penuh dedikasi. Para siswa pun turut menyampaikan rasa terima kasih mereka melalui kartu ucapan dan penampilan kreatif.
Dengan tema "Guru Hebat, Indonesia Kuat," SMPN 4 Tanjung Morawa berharap dapat terus mendukung para pendidik dalam membentuk generasi penerus bangsa yang tangguh dan berdaya saing tutupnya
( Syafii )
Editor : Redaksi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar